Lirik Lagu Wayang Hip-Hop - Suwung
March 27, 2016
![]() |
Wayang Cover |
[Verse 1]
Anak anak dari lereng gunung merapi
Menetaskan telur dari batu berapi
Petarangannya ditebari oleh jerami
Daun daunnya yang hijau
Nyai gadhung mlati
Dari mulut merapi turunlah lahar
Telurpun pecah seakan menggelegar
Dan lahirlah sepasang anak yang kembar
2 orang anak bernama togok dan semar
Sudah lama kami alami sendiri
Kejahatan tanpa kebaikan hanyalah kepanasan
Kebaikan tanpa kejahatan hanyalah kedinginan
Penderitaan tanpa kebahagiaan hanyalah siksaan
Kebahagiaan tanpa penderitaan hanyalah kesamaran
Sudah lelah kami dalam kesendirian
Sudah bosan kami dalam keterasingan
[Reff]
Bocah bocah bajang nggiring angin anawu segoro
Pangirite kebo dungkul sasise sapi gumarang
Bocah bocah bajang nggiring angin anawu segoro
Pangirite kebo dungkul sasise sapi gumarang
Suluk ...
[Reff 1x]
[Verse 2]
Maka oleh anak anak lereng merapi
Digelundungkanlah telur kerinduan itu
Telur itu turun ke bawah menjadi suwung tanpa isi
Hanya jadi bagian dari sebuah misteri
Di dalamnya tiada lagi kebaikan kejahatan
Di dalam tiada lagi kebahagiaan penderitaan
Lalu lahar pun reda dan ketentraman turun
Wow masuk menelusuri ke lereng gunung
Orang orang berkata
Lihatlah, lahar mereda dan ketentraman bertahta
Karena anak anak ini telah mengembalikan togok dan semar kepada asalnya
Sebutir telur yang isinya adalah suwung
[Reff 2x]